Oknum Polisi Kena Razia Sabu-Sabu di Jenu Tuban

Foto Ilustrasi

Berita Tuban -Anggota Polres Tuban melakukan penggerebekan sebuah rumah yang berada di Wilayah Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban yang diduga dijadikan sebagai tempat pesta sabu-sabu (SS).

Dalam penggerebekan tersebut petugas berhasil mengamankan seorang warga dan seorang oknum polisi yang keluar dari lokasi tersebut. Sedangkan satu orang lainnya berhasil kabur setelah tahu ada petugas dari Polres Tuban yang melakukan penggerebekan.

Seorang warga yang ditangkap setelah pesat SS itu berinisial WK, warga Desa Temaji, Kecamatan Jenu, Tuban. Sedangkan untuk oknum polisi yang juga tertangkap saat itu berinisial DP, oknum polisi yang bertugas di Polsek Jenu, Tuban.

"Setelah dilakukan pemeriksaan tes urin, keduanya baik warga sipil maupun oknum anggota ini hasilnya positif," terang AKBP Guruh Arif Darmawan, Kapolres Tuban, Minggu (16/08/2015).

Penggerebekan pesta SS tersebut dilakukan oleh petugas kepolisian Polres Tuban pada hari Kamis (13/08/2015) dini hari kemarin. Dari informasinya saat dilakukan penangkapan WK dan DP sudah akan keluar dari rumah yang digunakan pesta SS dan akan pulang.

Dalam penggerebekan dugaan adanya pesta SS yang dilakukan seorang warga bersama oknum polisi tersebut, petugas tidak berhasil menemukan barang bukti SS maupun peralatan yang digunakan. Pasalnya saat melakukan penggerebekan petugas juga hanya berjumlah dua orang dan membuat satu pelaku kabur.

"Ada satu orang yang saat itu berhasil kabur dan barang bukti juga tidak ada. Makanya masih kita kembangkan," lanjut Kapolres Tuban.

Dengan tidak adanya alat bukti, sehingga WK, seorang pengusaha yang sudah dinyatakan positif pemakai narkoba, akhirnya dilepaskan oleh petugas Polres Tuban. Sedangkan untuk oknum anggota yang terbukti sebagai pemakai barang haram itu akan dilakukan penindakan sesuai prosedur yang berlaku.

"Saya tidak pernah menoleransi terhadap anggota yang melanggar aturan. Apalagi terkait dengan narkoba, pasti kita proses," pungkasnya. [air/mut]

0 komentar:

Posting Komentar